fbpx

Penggunaan channel digital marketing sebagai media promosi saat ini menjadi pilihan bagi banyak pebisnis. Digital marketing adalah upaya pemasaran produk atau jasa dengan menggunakan berbagai channel online dan jaringan internet misalnya dengan cara membuat website, pemasaran media sosial, iklan melalui mesin pencarian, optimasi mesin pencarian/search engine optimization (SEO), content marketing dan masih banyak lagi yang lainnya.

Digital marketing membantu seseorang menjangkau lebih banyak konsumen tepat waktu dan relevan karena semua proses yang dilakukan dapat terukur dan tertarget sesuai dengan target audiens. Komunikasi dengan konsumen juga menjadi jauh lebih mudah dan lebih terbuka dibandingkan dengan media offline yang sifatnya hanya satu arah saja. Kalau perusahaan bisa mengkomunikasikan brand dengan tepat, maka kesempatan untuk bisnis dikenal lebih banyak orang juga lebih mudah dan cepat.

Mengingat banyak pebisnis yang memerlukan jasa digital marketing, banyak juga agensi yang menawarkan jasa digital marketing atau yang biasa dikenal dengan istilah digital marketing agency.

Contents

Apa itu Digital Marketing Agency?

Digial marketing agency Indonesia adalah perusahaan yang focus dalam bidang pemasaran digital secara professional. Jasa digital marketing agency biasanya menawarkan dan melayani kebutuhan promosi secara digital. Sejak wabah COVID-19, dimana beberapa kegiatan dibatasi, kegiatan marketing yang biasa dilakukan offline tentu harus beradaptasi dan beralih ke online. Di sinilah peran jasa digital marketing agency semakin penting untuk membantu pebisnis.

Digital marketing agency adalah suatu agen baik yang berbentuk perorangan ataupun dalam industry yang berfungsi selaku pihak ketiga dalam memasarkan sutu produk. Agensi ini adalah suatu jasa yang membantu lkien dalam membuat, merumuskan serta mengelola aktivitas pemasaran secara digital.

Jasa Digital Marketing Agency untuk Bisnis

Beberapa jasa/layanan yang sering ditawarkan oleh agensi digital marketing antara lain:

1. Pembuatan Website

Website menjadi salah satu media promosi bisnis yang efektif, meningkatkan kredibilitas hingga isa mencapai target pasar yang lebih luas. Inti digital agency adalah membantu membuat website untuk perusahaan, bisnis dan company profile. Mengapa akun media sosial saja tidak cukup? Semua perusahaan besar pasti memiliki website sebagai akses digital utama. Semua produk dan informasi digital dapat dimasukkan ke dalam website untuk diakses dimana saja.

Pembuatan website mulai dari desain, menu, tampilan dan isi website yang mengikuti keinginan pemilik bisnis serta perusahaan. Website menjadi media yang paling utama untuk menyalurkan informasi serta promosi dengan cepat pada banyak orang tanpa adanya Batasan jarak dan waktu. Pembuatan website sangatlah kompleks.

Tidak semua programmer dan website developer mampu membuat fitur website dengan berbagai jenis tingkat kesulitan. Inilah alasan mengapa harga website sangat bervariasi. Kalau harganya terlalu murah maka fitur yang disediakan juga terbatas/sedikit. Digital agency biasanya juga melayani maintenance jika ada kendala yang diahadapi. Ini sebagai garansi layanan termasuk penambahan fitur dengan biaya tertentu. Ini sama seperti garansi service mobil atau menambah modifikasi mobil.

2. Jasa SEO (Search Engine Optimization)

Sebagian besar pemakai internet akan menggunakan search engine untuk mencari sesuatu, ada Google, Yahoo dan Bing. Cara supaya website ditemukan maka harus menggunakan SEO. Sayangnya, pembuatan website biasanya tidak menjamin SEO atau website anda dapat muncul pada pencarian mesin pencari. Web developer bahkan jarang memahami dan mereka harus bekerja sama dengan orang yang ahli dalam SEO.

Ahli SEO akan merapikan website yang ada sesuai dengan aturan robot Google bagaimana seharusnya supaya diterima oleh Google crawl yang sering disebut dengan on page SEO. Selanjutnya yaitu membuat formula dan meningkatkan nilai website. Tujuannya yaitu agar memiliki nilai yang lebih tinggi dibandingkan dengan website lain dengan tema bisnis yang sama.

Mesin pencarian seperti Google akan melihat nilai website ini sebagai parameter memilih mana yang paling pantas masuk ke halaman pertama, kedua, termasuk urutan 1,2 atau 3 dan sebagainya.

3. Membuat Email Perusahaan

Email khusus adalah email dengan nama domain website. Ini biasanya sudah satu paket dengan pembuatan website. Ini biasanya sudah satu paket dengan pembuatan website. Kalau anda membeli nama domain dan hosting tertentu memberikan akses beberapa email khusus yang digunakan. Berapa banyak jumlah email yang dapat digunakan? Tidak terbatas karena bisa disesuaikan dengan paket yang dibeli beserta dengan budgetnya.

4. Content Management

Manajemen membuat konten yang paling utama adalah website yaitu bagaimana dengan konten tersebut bisa menciptakan trust pada konsumen. Konten ibarat produk pada sebuah website yang dapat dikonsumsi, apa isi dan produk tersebut akan menciptakan persepsi pada audiens website anda.

Desain hingga distribusi konten ini bertujuan untuk:

  • Awareness supaya orang tahu apa itu
  • Interest supaya orang merasa tertarik
  • Desire kemudian menumbuhkan rasa penasaran, ingin memliki atau membeli
  • Action melakukan kontak atau order

Kesalahan Sebagian besar orang yang belum memahami content management mereka langsuung focus pada desire dan action, berharap ada orang yang ingin membeli dan melakukan order, ini tentunya kurang tepat dalam segi membangun konten yang baik.

5. Membuat Aplikasi Mobile

Era mobile menjadikan aplikasi Android dan iOS semakin membantu aktivitas pengguna gadget dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, banyak perusahaan sudah harus memiliki aplikasi smartphone khusus untuk mempermudah dan mempercepat layanan. Digital agency juga memiliki team ahli dan pengalaman yang dapat membantu perusahaan anda membuatkan aplikasi sesuai dengan permintaan dan kebutuhan.

Umumnya, perusahaan yang harus memiliki aplikasi adalah jika konsumen atau karyawan mereka membutuhkan akses yang cepat dan mudah karena hampir semua orang sudah memiliki smartphone yang dapat install aplikasi. Membuat aplikasi ini penting kalau nasabah, consumen, audience, atau karyawan akan berulang kali dalam menggunakan minimal satu minggu sekali.

Penggunaan yang berulang kali ini adalah untuk alasan mengapa mereka harus download dan menginstall di smartphone. Karena jika tidak ada maka aplikasi anda tidak ada orang yang ingin menginstalnya.

Tips Memilih Agensi Digital Marketing

No           Tips Memilih Agensi Digital Marketing
1Menganalisa website agensi
2Mempelajari profil perusahaannya
3Layanan atau jasa yang disediakan
4Portofolio klien
5Bisa memberikan layanan yang baik
6Mengetahui model bisnis yang digunakan
7Mencari tahu metode dan teknologi yang digunakan

6. Google Ads

Iklan yang paling popular di dunia saat ini adalah Google Ads. Google Ads terbukti menjadi cara paling mudah untuk menghasilkan traffic hingga penjualan. Pay per click search adalah iklan yang muncul pada halaman pencarian Google paling atas yang ditandai dengan ad atau iklan, menyesuaikan bahasa browser yang digunakan.

Display ads yaitu banner yang muncul pada berbagai website yang bekerja sama dengan Google Adsense. Anda bisa memasang iklan pada website terkenal dengan menggunakan Google Ads. Youtube ads, iklan yang muncul dalam waktu beberapa detik, ada yang bisa diskip, ada juga yang terus berjalan 3-5 detik atau yang ada di samping kanan atau di bawah putaran YouTube adalah iklan yang dapat disetting dengan Google Ads.

7. Facebook Ads

Media sosial yang paling ramai digunakan saat ini yang sangat berpotensi menjadi tempat beriklan para pelaku usaha. Anda dapat menggunakan jasa digital agency untuk membantu mengelola Google Ads. Pemahaman Google Ads cukup sulit, bahkan ketika sudah tahu detail teknisnya, harus memiliki pengalaman cara setting iklan terbaik. Uniknya yaitu setiap jenis bisnis akan selalu berbeda dalam membuat strategi iklan Facebook Ads sehingga biasanya ada adana tester iklan dimana untuk mendapatkan data dan menemukan jenis iklan terbaik. Read more about our Facebook agency.

8. Instagram Ads

Mengelola Instagram Ads dari Facebook Ads karena kedua media tersebut adalah sama-sama punya Facebook. Jenis bisnis dan demografi market sangat menentukan dalam memilih Instagram Ads. Digital marketing agency selain dapat mengelola juga bisa memberikan saran bagaimana iklan terbaik di sosial media Instagram agar dapat menghasilkan engagemen, impression, traffic hingga sales.

Pengalaman mengelola Instagram ads dari digital agency adalah nilai mahal yang mungkin sulit untuk dicapai. Pasalnya adalah tanpa pengalaman dan pengetahuan dalam mengelola FB dan IG Ads akan cukup sulit menghasilkan iklan terbaik.

9. Graphic Design

Anda pasti membutuhkan banner dan poster baik untuk dicetak, dipasang pada website atau diposting di akun sosial media. Banner dan poster adalah bagian dari pemasaran yang paling umum sudah dikenal sejak dulu. Sampai jaman sekarang juga masih akan selalu dibutuhkan. Bedanya sekarang dipajang pada website dan media sosial.

Pembuatan banner mulai warna, image, font dan sebagainya membutuhkan keahlian memadukan hingga mendapatkan poster yang bagus sebagai media marketing. Digital marketing agency sudah memiliki desainer yang berpengalaman selama beberapa tahun dan sering membuat desain sehingga mereka sudah memiliki feel atau insting bagaimana harus menciptakan banner dan poster yang sesuai dengan tujuan.

FAQ

Apa itu creative digital?

-Digital kreatif artinya hasil karya dan terobosan terkini yang diciptakan dengan melibatkan berbagai potensi teknologi informasi seperti hardware, software dan aplikasi.

Apa itu agency?

-Agency adalah perusahaan yang sangat special. Agency bisa dikatakan sebagai bisnis, perusahaan, atau organisasi yang menyediakan layanan tertentu. Tugas utamanya adalah menjadi perantara antara satu pihak dengan pihak yang lainnya.

Read more: pengertian google adwords & kelebihan dan kekurangan twitter

× Chat dengan kami di WhatsApp