Corefreelancers
Jasa Keamanan Siber (Cyber Security)
Pada era digital, bisnis yang berbasis digital menjadi sasaran empuk hacker. Data pelanggan dan perusahaan rawan disalahgunakan oleh hacker untuk kepentingan mereka. Cyber attack menjadi hal yang tak terhindarkan. Untuk menjaga keamanan asset digital bisnis dan data-data di dalamnya, dibutuhkan cyber security. Cyber security adalah usaha melindungi informasi dari cyber attack.
Perusahaan yang bertransformasi dari data digital sangat dianjurkan untuk memperhatikan serta menggunakan cyber security dalam menyimpan, mengakses serta mengambil informasi yang penting. Core Freelancers hadir dengan berbagai layanan dalam bidang cyber security.
Layanan Cyber Security Core Freelancers
Berikut ini layanan cyber security yang kami berikan:
Website Security Audit
Keamanan website yang tidak diperhatikan rentan menjadi sasaran hacker. Untuk itulah ketahui celah pada keamanan website anda. Kami menawarkan audit website security yang memeriksa semua situs website, aplikasi dan server web untuk menemukan kelemahan keamanan, celah dan kerentanan yang bisa digunakan oleh hacker untuk menyerang. Proses audit yang kami lakukan sangat sederhana dan cepat. Informasikan domain pada kami dan kami akan memberikan laporan lengkap sesuai dengan temuan.
Web Penetration Testing
Penetration testing bisa menjadi bagian penting dari control keamanan website perusahaan. Bagi beberapa organisasi, tes ini wajib diadakan untuk mematuhi standar keamanan atau peraturan. Pengujian penetrasi serta penilaian keamanan memberikan informasi yang dibutuhkan untuk mengevaluasi posisi keamanan secara menyeluruh. Layanan penetration testing kami (kadang disebut dengan ‘ethical hacking’) bisa membantu anda menilai kerentanan pada jaringan dan aplikasi website dari cyber attack. Kami memiliki spesialis yang sangat terlatih bisa menguji serta melaporkan bagaimana kerentanan aplikasi website.
Mobile App Security Testing
Mobile app security bertujuan mengidentifikasi apakah penjahat cyber bisa membahayakan aplikasi seluler untuk mendapatkan akses ilegal ke informasi pribadi atau perusahaan, sumber daya perusahaan, atau data pengguna lainnya. Fokus serangan ini dialihkan untuk melanggar privasi dan mengabaikan API serta mekanisme khusus platform yang digunakan untuk perlindungan data. Mengapa ini penting? Aplikasi sering menggunakan data penting dan sensitive sehingga kemungkinan akan mendapatkan serangan hacker atau perangkat seluler mengalami pencurian. Untuk mencegah terjadinya hal ini, dibutuhkan mobile app security testing.
Static Application Security Testing
Static Application Security Testing (SAST) merupakan metode pengujian yang menganalisa source code untuk menemukan kerentanan keamanan yang membuat aplikasi rentan terhadap serangan cyber atau yang biasa disebut dengan whitebox testing. SAST tidak membutuhkan aplikasi yang sudah berjalan dan hanya membutuhkan source code. Ini membantu developer mengidentifikasi kerentanan pada tahap awal serta mempercepat proses perbaikan ketika aplikasi masih dalam bentuk source code dan tidak perlu sampai fase akhir ketika aplikasi sudah berjalan/running. Core Freelancers menyediakan layanan SAST untuk aplikasi anda.
External Network Security Audit
External network security audit adalah langkah pertama untuk identifikasi potensi ancaman dan kerentanan. Anda bisa menganalisis semua perangkat serta infrastruktur jaringan dan pengelolaan jaringan.
Data Leak Detection
Dalam setiap berita yang dipublikasikan, pelanggaran data selalu terjadi. Data yang sensitive bisa terekspos serta menyebabkan kerusakan yang tidak dapat diperbaiki pada perusahaan. Kami bisa membantu mendeteksi serta merespons kebocoran secara proaktif untuk bertahan melawan serangan cyber ini. Kami akan menggunakan kekuatan penuh dari layanan pemantauan dan intelijen untuk mendeteksi kredensial yang bocor. Analis kami yang berpengalaman akan menjelajahi website serta pesan untuk berinteraksi dengan pelaku dan memberikan perlindungan proaktif.
Insider Threat Prevention
Core Freelancers juga menyediakan perlindungan terhadap ancaman insider atau orang dalam. Layanan kami dibuat khusus untuk menilai insider threat program yang ada dan membangun program keamanan yang efektif untuk menghentikan ancaman ini. Ada beberapa manfaat dari insider threat prevention yaitu meminimalisir dampak ancaman insider dan pencurian data, meningkatkan program insider threat security, mengidentifikasi celah dalam kemampuan teknologi dan meningkatkan laba atas investasi perusahaan.
Remote Computer Forensics
Computer forensic adalah pertahanan pertama korporat terhadap kejahatan dunia maya. Computer forensic melibatkan maintenance, identifikasi, ekstraksi dan dokumentasi bukti computer yang disimpan sebagai data atau informasi yang dikodekan. Pengumpulan bukti serta informasi telah menjadi isu sentral dalam meningkatnya jumlah konflik dan kejahatan. Pakar forensic computer dari Core Freelancers sangat berpengalaman dan bisa membantu anda menangani berbagai kasus seperti penipuan uang, sabotase data dan jaringan, pencurian informasi hak milik, penetrasi sistem, akses tidak sah dari orang dalam dan penyalahgunaan hak akses internet oleh karyawan.
Vulnerability Assessment
Vulnerability assessment didesain untuk memastikan integritas dan keamanan sistem IT perusahaan dari ancaman internal serta eksternal. Penilaian layanan didesain untuk memastikan perlindungan terkuat dari data dan informasi dengan meninjau serta menganalisis sistem IT dan menguraikan serta memprioritaskan masalah security. Core Freelancers mengidentifikasi dan menilai kerentanan keamanan infrastruktur jaringan dan aplikasi web, mengurangi resiko ancaman keamanan dan kejahatan cyber dan memberikan informasi terupdate mengenai ancaman dan kerentanan terbaru.
Penetration Testing
Core Freelancers menyediakan layanan penetration testing untuk perusahaan yang membutuhkan. Layanan ini bertujuan melakukan pengujian serta menilai kerentanan yang ada pada suatu sistem keamanan aplikasi atau website sehingga bisa mendeteksi dan mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan seperti pencurian data, kerusakan data, penyanderaan data, kehilangan data dan lainnya. Penetration testing ini bisa memberikan rasa aman untuk user atau stakeholder di perusahaan terkait dengan penerapan pengelolaan keamanan informasi.
Security Code Review
Perkuat keamanan aplikasi anda dengan security code review untuk berbagai bahasa pemrograman. Percayakan tinjauan pada tim analis Core Freelancers sehingga anda bisa selalu merilis software yang aman untuk bisnis anda. Security code review selalu difokuskan pada area kode yang sangat beresiko tinggi karena intensif dan mahal.
Infrastructure Security Audit
Infrastructure security audit adalah proses evaluasi teknis yang menilai status sistem, aplikasi dan jaringan anda saat ini untuk mengukur kinerjanya. Audit memastikan semua sistem berjalan dengan optimal sesuai dengan kebutuhan bisnis anda. Melakukan Audit Infrastruktur IT sangat penting untuk menjaga infrastruktur IT yang stabil dan efisien. Audit memberikan analisis yang mendalam mengenai lingkungan IT dan memberikan saran mengenai apa yang harus ditingkatkan dalam infrastruktur IT. Tujuannya adalah mengidentifikasi inefisiensi dan kesalahan dalam sistem IT dan segera memperbaiki masalah tersebut.
Compliance Testing
IT compliance testing adalah uji kepatuhan IT agar pelaksanaan dan pengelolaan teknologi informasi sesuai dengan standar yang diterapkan dalam lingkungan atau institusi tertentu. Kepatuhan adalah tentang manusia, proses dan teknologi. Banyak perusahaan yang memberikan terlalu banyak perhatian pada teknologi dan akhirnya gagal dalam audit karena kurangnya perhatian terhadap factor manusia dan proses.
Layanan IT security di atas tersedia untuk bisnis skala kecil, menengah, korporat dan lembaga pemerintahan.
Harga sesuai dengan kebutuhan.